Awas, Ini Bahaya Konsumsi Buah Nanas

0
Buah Nanas
Sumber Foto: Jovee

Gaekon.com – Buah Nanas, salah satu buah yang selalu dihindari oleh para ibu hamil. Pasalnya, menurut kepercayaan banyak orang, buah ini konon dapat menggugurkan kandungan.

Selain itu, buah nanas ini ternyata juga berefek buruk untuk Kesehatan. Kira-kira akan berdampak apa ya?

Bahaya Buah Nanas

  1. Gula darah tinggi

Kadar gula darah tinggi dapat menyebabkan gejala sakit kepala, rasa haus yang meningkat, dan sering buang air kecil.

Buah nanas sendiri mengandung gula alami sangat tinggi. Oleh karena itu, buah ini dapat meningkatkan kadar gula darah apabila dikonsumsi secara berlebihan.

  1. Masalah Lambung

Menurut dr. Valda Gracia, bahaya nanas apabila dikonsumsi berlebihan adalah bisa menyebabkan peningkatan asam lambung. Hal ini khususnya dirasakan oleh orang yang memiliki penyakit maag.

  1. Lidah Gatal

Mengonsumsi buah nanas dapat menyebabkan keluhan lidah terasa gatal, hal ini dapat dirasakan oleh orang-orang yang alergi.

  1. Alergi

Buah nanas memiliki sifat asam yang bisa ‘melunakkan daging’. Hal inilah yang membuat buah tersebut dapat memicu reaksi alergi pada beberapa orang yang sensitif.

Kasus alergi yang ringan dapat hilang dengan sendirinya. Namun untuk kasus yang parah akibat konsumsi nanas harus segera mendapatkan pertolongan medis.

  1. Merusak Gigi

Enamel yang menipis berisiko menyebabkan gigi berlubang dan gigi sensitif. Kondisi ini bisa menyebabkan gigi ngilu dan nyeri apabila terpapar makan asam, panas, atau dingin.

Sementara itu kandungan di dalam nanas bisa menurunkan pH menjadi lebih asam. Hal tersebut berisiko merusak enamel gigi, khususnya jika dikonsumsi secara berlebihan.

Risiko-risiko setelah mengonsumsi buah nanas di atas bisa terjadi jika kalian mengonsumsi secara berlebihan. Mulai sekarang cegah bahaya nanas dengan memperhatikan porsi saat mengonsumsinya.

 

KA For GAEKON