Gaekon.com – Kesabaran memang sepertinya harus selalu ditanam dari diri kita. Karena sabar, kita bisa mengendalikan emosi dan amarah. Terlebih lagi, dari rasa sabar itu hati kita bisa menjadi tenang.
Seperti ibu-ibu dalam video yang diunggah akun instagram @humor.indo, karena tidak sabar menunggu giliran, ibu ini terjun bebas dan jatuh terbentur tembok.
Dalam video itu memperlihatkan dua orang, satu laki-laki dan satu perempuan yang tengah menuntun motornya. Laki-laki itu menuntun motornya terlebih dahulu, sehingga posisinya berada di depan si ibu-ibu.
Ketika laki-laki itu tampak pelan-pelan menuntun motornya, ibu-ibu ini berusaha untuk mendahuluinya dengan lewat sebelah kirinya. Padahal sebelah kirinya itu adalah tangga untuk pejalan kaki.
Tak menunggu lama, setelah si ibu-ibu berusaha untuk mendahuluinya ia langsung terjun bebas jatuh ke bawah. Yang lebih parahnya lagi, kepala ibu ini terbentur ke tembok dan akhirnya jatuh di atas motor.
D For GAEKON