Garuda Indonesia Tanggapi Isu Koper Pintar Dilarang Masuk Kabin

0
Koper Pintar
Sumber Foto: Pinterest

Gaekon.com – Beberapa waktu yang lalu sempat viral soal koper pintar yang tak diperbolehkan masuk bagasi kabin. Isu tersebut akhirnya dikonfirmasi oleh pihak Garuda Indonesia.

Menurut Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, ada aturan internasional dan nasional.

Aturan tersebut merujuk kepada panduan dari The International Air Transport Association (IATA) atau asosiasi transportasi udara internasional dan peraturan dari dalam negeri.

“Sehubungan dengan adanya pemberitaan yang berkembang terkait ketentuan bagasi, yakni penggunaan smart luggage atau jenis koper bertenaga baterai di dalam penerbangan, ketentuan barang penumpang yang dapat dibawa sebagai bagasi kabin mengacu pada aturan keselamatan penerbangan. Itu ditentukan berdasarkan ukuran, berat maksimal, dan kapasitas baterai lithium, serta spesifikasi lainnya dari cabin baggage yang tertuang pada kebijakan IATA maupun regulasi terkait di dalam negeri,” kata Irfan.

Menurut penjelasan Irfan, standar bagasi yang diperbolehkan untuk naik ke dalam kabin (cabin baggage) termasuk smart luggage adalah bagasi dengan berat maksimal tujuh kilogram.

Sementara itu untuk dimensi paling besar koper yaitu 56 x 36 x 23 cm (linear 115 cm) dan kapasitas baterai tidak lebih dari 100 Wh.

Untuk kondisi baterai pada smart luggage yang diperbolehkan dibawa ke pesawat adalah yang memiliki spesifikasi removable battery.

Apabila smart luggage memiliki berat dan atau dimensi dan atau kapasitas baterai melebihi standar tersebut maka bagasi tidak diperkenankan untuk dibawa ke kabin.

“Untuk smart luggage yang memiliki kapasitas baterai melebihi 100 Wh namun kurang dari 160 Wh maka dapat diangkut sebagai bagasi tercatat (checked baggage) dengan persyaratan mendapatkan persetujuan dari pihak maskapai,” ujar Irfan.

“Adapun untuk smart luggage yang mempunyai kapasitas lithium baterai melebihi 160 Wh tidak diperkenankan diangkut baik sebagai bagasi kabin maupun bagasi tercatat,” tambahnya.

Irfan mengatakan akan terus mengkaji langkah prosedural yang dapat dimaksimalkan untuk memastikan pelaksanaan keselamatan dalam penggunaan koper pintar.

Melansir dari airastana.com, smart luggage merupakan koper pintar yang dilengkapi berbagai fitur, seperti GPS, charger USB, hotspot Wi-Fi, sistem kunci otomatis, dan roda bermotor.

Smart luggage menawarkan beberapa kelebihan, termasuk bobot yang lebih ringan dan desain yang mewah, sehingga bermanfaat saat bepergian.

 

 

KA For GAEKON