Jadi Menu Andalan Keraton, Dari Mana Asal Mula Mangut Lele?

0
Mangut Lele
Sumber Foto: mesinparutkelapa.id

Gaekon.com – Berbicara soal menu olahan lele, yang ada dibenak pastilah lele goreng maupun lele bakar. Namun, ada salah satu olahan spesial lele yang tak mudah dilupakan, apalagi jika bukan “Mangut Lele”. Tahukah kalian, dari manakah asal usul makanan unik ini?

Kuliner yang sudah melegenda ini rupanya berasal dari daerah “Mataraman” (Yogyakarta-Solo) dan Semarang-Kendal. Makanan ini komposisi utamanya adalah lele goreng, kemudian diolah dengan bumbu mangut, sehingga tercetuslah nama Mangut Lele.

Resep Rahasia Keraton

Konon katanya, resep masakan mangut lele ini disajikan sebagai hidangan utama bagi raja-raja Keraton. Meskipun awalnya, masakan ini tidak diketahui masyarakat karena hanya disajikan di kalangan Keraton, namun Sri Sultan Hamengkubuwono VII bersedia membongkar resep rahasia kelezatan mangut lele khas Keraton ini.

Kunci kelezatan masakan mangut lele ini berada pada proses memilih ikan lele yang akan digunakan sebagai bahan utama. Cara memilih ikan lele yakni:

  1. Pilih Ukuran Ikan Lele yang Sesuai

Sebaiknya kalian memilih ikan lele yang berukuran sedang, tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Pasalnya, ikan lele yang berukuran kecil ini memiliki daging yang tipis. Sementara ikan lele yang berukuran besar, tekstur dan rasanya kurang cocok untuk kebutuhan konsumsi.

  1. Bersihkan Lendir pada Ikan Lele

Gunakan air bersih yang mengalir untuk membersihkan bagian tubuh ikan lele. Kemudian rendam ikan lele dalam campuran garam dan air cuka selama kurang lebih 10 menit. Bilas kembali ikan lele yang sudah hilang lendirnya. Fyi, ikan lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang sangat berlendir.

  1. Gunakan Bumbu Berkualitas

Bumbu dan santan yang berkualitas menjadi salah satu kunci kelezatan mangut lele. Santan yang digunakan haruslah santan kental yang baru diperas, sehingga masih fresh. Penggunaan santan kental ini membuat rasa menjadi lebih gurih.

Cara Pengolahan Mangut Lele

Menurut laman Indonesia Kaya, setidaknya ada dua macam mangut lele berdasarkan cara pengolahannya. Ada mangut lele yang digoreng dan ada pula yang diasapi.

Sebelum digoreng lele akan dimarinasi dengan air jeruk nipis dan garam. Setelah itu, lele akan dimasak dengan kuah santan dan bahan lain seperti kemangi untuk memperkaya cita rasa.

Sementara itu variasi lainnya yaitu ikan lele melalui proses pengasapan. Proses ini membutuhkan waktu agar ikan lele makin nikmat ketika disantap. Setelah diasapi, baru ikan lele kemudian diolah menjadi mangut. Salah satu kunci hidangan mangut lele begitu istimewa karena diolah di atas tungku kayu bakar.

Membuat Badan Segar

Sensasi pedas bumbu rempah dan cabai yang dimasak bersama ikan lele, menjadi ciri khas tersendiri. Menurut pengakuan banyak orang yang sudah mencobanya, mereka bercucuran keringat karena kepedasan meski baru satu suapan.

Setelah makan mangut lele yang pedas, keringat pun bercucuran dan pas diredam, dengan segelas es teh manis. Momen ini membuat siapapun yang menyantapnya kembali segar.

Untuk memesan mangut lele, biasanya kita diharuskan mengambil sendiri ke dalam dapur rumah makan yang penuh kepulan asap, ditambah dengan aroma ikan mangut yang sudah tercium dari depan pintu masuk. Membuat siapa saja yang lewat di depannya seolah tak sabar ingin mencicipi makanan ini.

Ada dua rumah makan yang terkenal di Yogyakarta dan menyajikan kuliner mangut lele ini, di antaranya Mangut Lele Yu Temu dan Mangut Lele Mbah Marto.

Menu yang disajikan dari rumah makan ini memang sama, hanya saja bumbu rempah rahasia yang digunakan keduanya berbeda, sehingga masing-masing orang memiliki seleranya tersendiri.

Mangut Lele

Bahan-Bahan

  • 4 ekor lele (dikerat-kerat)
  • 2 sdt air jeruk nipis
  • 1/2 sdm garam
  • 2 buah cabai merah besar (dipotong 1cm)
  • 2 buah cabai hijau besar (potong 1 cm)
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk purut (buang tulangnya)
  • 2 cm lengkuas (memarkan)
  • 1 batang serai (ambil putihnya, memarkan)
  • 1/2 sdm garam
  • 1 sdt gula merah
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1/2 sdm garam
  • 1 sdt gula merah
  • Minyak untuk menggoreng

Bahan Bumbu Halus

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar (sangrai)
  • 4 butir kemiri (sangrai)
  • 1 cm lengkuas
  • 1 cm jahe

Cara Membuat:

  1. Marinasi lele terlebih dahulu.
  2. Lumuri lele dengan air jeruk nipis dan garam sampai rata, diamkan 15 menit.
  3. Goreng lele di dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
  4. Angkat kemudian tiriskan.
  5. Tumis bumbu halus, cabai merah besar, cabai hijau besar, daun salam, daun jeruk, lengkuas, dan serai hingga keluar aroma harum.
  6. Masukkan santan, garam, dan gula.
  7. Aduk rata dan masak sampai mendidih.
  8. Masukkan lele, masak sampai mendidih.
  9. Mangut Lele siap dihidangkan!

 

KA For GAEKON