Lumyang ‘Lumpia Isi Samyang’

0
Samyang
Sumber Foto: Pinterest

Gaekon.com – Lumpia, salah satu jajanan yang terbuat dari adonan tepung dan telur. Di dalamnya biasanya diisi dengan daging, rebung, dan sebagainya, kemudian digulung.

Cocolan pelengkap untuk makan lumpia ini adalah saus tauco. Selain itu lumpia juga enak hanya dimakan dengan cabai hijau.

Namun, lumpia yang satu ini sedikit berbeda, lantaran isinya adalah salah satu makanan favorit para generasi milenial, yaitu Samyang.

Kebayang nggak, gimana bentuknya si lumpia ini diisi dengan Samyang? Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk simak resepnya berikut ini.

Lumyang ‘Lumpia Isi Samyang’

Bahan-bahan:

  • Mie Samyang
  • Rice Paper
  • Telur puyuh (diceplok)
  • Keju

 

Cara Membuat:

  1. Rebus mie Samyang terlebih dahulu, pastikan jangan terlalu lembek agar Ketika dilipat tidak hancur.
  2. Setelah mie matang, campurkan dengan bumbu dan saus Samyang.
  3. Aduk hingga warna mie berubah menjadi merah.
  4. Setelah itu goreng telur puyuh (diceplok) untuk tambahan isi lumpia.
  5. Siapkan rice paper untuk pengganti kulit lumpia.
  6. Letakkan telur ceplok, kemudian tambahkan mie Samyang di atasnya secukupnya.
  7. Tambahkan keju, dan tutup lagi dengan mie Samyang.
  8. Setelah itu lipat rice paper berbentuk persegi untuk membungkus semua bahan-bahan.
  9. Masukkan ke dalam microwave dengan suhu 600 w selama 1 menit 30 detik.
  10. Lumpia isi Samyang siap dihidangkan!

Mudah Bukan? Rasakan sensasi makan lumpia dengan campuran mie level pedas..

Untuk lebih lengkapnya, kalian bisa klik Link DISINI yaa.. Selamat Mencoba!

 

KA For GAEKON