Gaekon.com – Kalau kalian penggemar jajanan Korea pasti udah nggak asing lagi dengan kue yang satu ini. “Injeolmi” salah satu kue yang sangat terkenal di Korea. Jenis kue beras yang terbuat dari adonan tepung beras ketan yang ditumbuk sampai kenyal.
Untuk menghasilkan injeolmi dengan rasa dan kekenyalan yang tepat dibutuhkan tenaga ekstra untuk menumbuk adonan. Sebagian dari kalian yang udah pernah berkunjung ke Korea pasti udah tahu bentuk dan rasanya.
Namun ada juga yang masih sekedar tahu bentuknya. Nah buat kalian yang belum pernah mencobanya atau baru sekedar melihat gambarnya kali ini kalian bisa membuatnya sendiri. GAEKON akan membagikan resep “Injeolmi” atau Kue Mochi Korea.
Resep kali ini sedikit berbeda, karena langsung dari chef asal Korea, Sang Jin Ko. Apa saja bahan-bahannya? Dan Penasaran cara membuatnya? Simak berikut ini!
Bahan-Bahan:
- 300 gr Tepung Ketan
- 30 gr Gula Kastor
- Garam
- Air
- Kinako Powder
Cara Membuat:
- Siapkan wadah untuk mencampur bahan-bahannya
- Masukkan 300 gr Tepung Ketan ke dalam wadah tersebut
- Tambahkan 30 gr Gula Kastor, garam secukupnya dan aduk hingga merata
- Kemudian tuangkan ¾ cup air
- Aduk adonan hingga menjadi padat
- Setelah itu bungkus dengan plastic Wrap
- Masukkan dalam Microwave selama kurang lebih 2 menit
- Buka plastic Wrap dan aduk kembali adonan hingga kenyal
- Bungkus kembali dengan plastic Wrap
- Masukkan kembali dalam Microwave selama 2 menit
- Aduk adonan hingga kenyal dan masukkan Microwave selama 2 menit untuk ketiga kalinya
- Setelah itu uleni dan pipihkan adonan
- Gunakan air agar adonan tidak lengket
- Siapkan wadah dan tuangkan kinako powder
- Taburkan Kinako powder pada adonan hingga merata
- Potong adonan menjadi kecil-kecil
- Injeolmi siap disajikan!
Injeolmi ini sebenarnya dessert yang hampir mirip dengan mochi. Pembedanya, jika mochi memiliki isian sedangkan injeolmi hanya dibalut dengan bubuk kacang kedelai atau bubuk teh hijau. Biasanya kalau di Korea, makanan ini disajikan saat ada perayaan-perayaan adat atau festival budaya. Tapi bukan berarti ini sajian khusus ya, kalian bisa mencobanya untuk camilan sendiri di rumah. Selamat mencoba!
KL For GAEKON