Gaekon.com – Tomat, menjadi salah satu sayuran yang sering kita temui. Selain bisa dimasak untuk tambahan sayur, tomat juga nikmat dilahap langsung. Sayur yang menyegarkan ini rupanya tak hanya baik untuk kesehatan saja, namun juga untuk kecantikan kulit. Kalian bisa memanfaatkan tomat untuk membuat kulit menjadi glowing.
Tomat Tumbuhan Siklus Hidup Singkat
Tomat merupakan tumbuhan dan keluarga Solanaceae, tumbuhan asli Amerika Tengah dan Selatan dari Meksiko sampai Peru.
Tomat merupakan tumbuhan siklus hidup singkat, dapat tumbuh setinggi 1 sampai 3 meter. Tumbuhan ini memiliki buah berwarna hijau, kuning, dan merah yang biasa dipakai sebagai sayur dalam masakan atau dimakan secara langsung tanpa diproses.
Tomat mengandung antioksidan berupa likopen yang dapat membantu memerangi efek radikal bebas penyebab kanker. Tomat juga memiliki kandungan antioksidan lain yakni polifenol, naringenin, dan chlorogenic acid.
Orang mengenal tomat buah, tomat sayur, serta tomat lalapan. Berdasarkan hal ini, fungsi tomat merupakan klasifikasi dari buah maupun sayuran, walaupun struktur tomat adalah struktur buah.
Tomat Untuk Wajah
Kini tomat tidak hanya sebagai pelengkap untuk makanan melainkan juga sudah dikenal luas untuk kecantikan. Manfaat tomat untuk kecantikan antara lain adalah untuk mengecilkan pori-pori dan mencerahkan kulit karena tomat kaya dengan kandungan vitamin C. Berikut sejumlah manfaat tomat untuk wajah:
-
Melindungi Kulit Dari Sinar Matahari
Menurut sebuah studi dalam jurnal Photochemical and Photobiological Sciences disebutkan bahwa mengonsumsi makanan tinggi likopen, seperti tomat, dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV dari matahari.
Hal ini menunjukkan bahwa tomat berpotensi menjaga kulit dari efek terbakar sinar matahari (sunburn). Jika kalian ingin melindungi kulit dari paparan sinar UV, cobalah mengonsumsi tomat secara rutin.
-
Melembapkan Kulit
Tomat rupanya juga bisa bermanfaat untuk melembapkan kulit. Fungsi ini berasal dari kandungan Kalium dalam tomat.
Berdasarkan sebuah studi yang dirilis dalam Journal of Dermatological Science, rendahnya kadar kalium berkontribusi terhadap kondisi kulit kering pada penderita dermatitis atopik.
Kulit wajah biasanya bisa menjadi kering saat beraktivitas seharian di luar rumah. Maka dari itu, kalian bisa mencoba masker tomat untuk melembapkan kulit.
-
Mengurangi Produksi Minyak Berlebih
Minyak berlebih di wajah tak jarang menurunkan rasa percaya diri kita. Tomat rupanya bisa menjadi solusinya. Kalian bisa mencoba membuat toner wajah di rumah dengan tomat.
Caranya sangat mudah, campurkan jus tomat dan mentimun segar, kemudian oleskan toner alami ini ke wajah menggunakan kapas.
-
Merangsang Produksi Kolagen
Tomat bisa dimanfaatkan untuk merangsang produksi kolagen. Kolagen adalah protein yang menyusun berbagai bagian tubuh manusia, temasuk kulit. Potensi manfaat ini berasal dari kandungan vitamin C, yakni zat yang mampu merangsang produksi kolagen dalam tubuh.
-
Mencegah Munculnya Jerawat
Jerawat disebabkan karena kotoran, minyak, dan bakteri yang terjebak di kulit dan pori-pori. Untuk mencegah kemunculan jerawat, kalian bisa memanfaatkan tomat untuk masker wajah.
Tomat mengandung vitamin A, C, dan K, dan asam yang membantu menjaga tingkat pH kulit dan pembersihan mendalam. Caranya sangat mudah, kalian hanya perlu menambahkan sedikit tea tree oil ke tomat yang sudah dihaluskan. Gunakan seperti masker wajah secara merata. Diamkan dan bilas dengan air bersih.
Ulangi masker tomat dua hingga tiga kali seminggu untuk merawat kulit berjerawat. Memang mungkin tidak cukup mengandalkan tomat untuk mencegah kemunculan jerawat, namun setidaknya tomat dapat membantu mencegah kulit berjerawat.
-
Mengangkat Sel Kulit Mati
Tomat juga bisa dimanfaatkan untuk mengangkat sel kulit mati. Tomat dinilai mengandung enzim yang mampu mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit wajah tampak lebih sehat sekaligus cerah.
Kalian bisa mencoba membuat scrub dari campuran halusan tomat dan gula pasir di rumah. Setelah itu, oleskan scrub ke kulit.
Namun ada baiknya juga kalian menghindari penggunaan scrub alami ini pada kulit wajah. Pasalnya, kulit wajah cenderung lebih tipis dibandingkan kulit tubuh lainnya. Sementara itu, gula pasir bertekstur kasar dan ditakutkan bisa menimbulkan cedera pada kulit wajah.
-
Memiliki Sifat Antipenuaan
Manfaat tomat juga bisa dirasakan dengan mengonsumsinya secara langsung. Salah satu manfaat yang bisa dirasakan dari mengonsumsi tomat adalah memperlambat penuaan kulit. Pasalnya, tomat kaya akan vitamin B, seperti B1, B3, B5, B6, sampai B9.
-
Mengencangkan Pori-Pori Kulit
Manfaat tomat untuk wajah berpori-pori besar ini bekerja mengecilkan pori-pori dan tampilannya menjadi lebih halus. Saat pori-pori besar dan terbuka, maka kotoran dan debu menempel pada kulit. Kemudian kotoran dan debu bercampur dengan minyak alami pada kulit yang memicu jerawat.
Cara mengaplikasikannya sangat mudah, Siapkan satu sendok makan jus tomat dan beri dua hingga tiga tetes air lemon atau jeruk nipis segar. Oleskan campuran tomat dan jeruk nipis secara merata ke wajah. Bilas hingga bersih setelah didiamkan selama 15 menit.
KA For GAEKON