
Indonesia terkenal akan series-series bergenre romantis dan komedinya. Namun kali ini, series Indonesia membuat suatu gebrakan dengan merilis series bergenre kriminal thriller. Series berjudul Rencana Besar ini digarap oleh rumah produksi Falcon Pictures dan disutradarai oleh Danial Rifki. Rencana Besar diangkat dari novel dengan judul yang sama, karangan Tsugaeda dan akan menunjukkan ketegangan dari awal adegan.
Sinopsis Rencana Besar
Rencana Besar berkisah tentang detektif polisi bernama Makarim yang mendapat tugas mengusut tentang penggelapan uang nasabah Universal Bank Indonesia (UBI) yang mencapai Rp17 Miliar. Ia harus mencari dalang dari hillangnya uang nasabah. Tersangka awal yang dicurigai dalam kasus penggelapan uang itu adalah semua karyawan bank UBI. Namun setelah dilakukan penyelidikan, tersangka yang paling potensial sebagai pelaku ada 4 orang.
Kasus penggelapan uang nasabah bank UBI kemudian disorot oleh media dan menyebabkan nasabah lain panik. Proses penyelidikan Makarim pun tak semudah yang ia kira, apalagi semenjak Makarim sadar bahwa kasus itu bukan kasus pencurian biasa. Penjahat yang dihadapinya ternyata memiliki hubungan erat dengan penguasa dan bisnis gelap yang melibatkan beberapa politikus. Tak sampai di situ, kasus penggelapan itu kemudian memicu serangkaian kasus pembunuhan terhadap 3 karyawan bank UBI.
Fakta Menarik
- Sutradara series Rencana Besar mengatakan bahwa series ini membawa unsur drama, politik, kriminal, misteri, dan detektif. Seluruh aspek ini diracik dan dikemas menjadi sebuah thriller.
- Film ini mencoba mempertahankan inti cerita dari novel, namun dikemas menjadi lebih moderen agar relevan dengan masa kini.
- Penonton diajak menyelami sebuah cerita investigasi yang intens dan penuh teka-teki.
- Membawa pesan-pesan yang mendalam, di antaranya adalah perjuangan mendapatkan keadilan sosial dan menyuarakan kebenaran.
- Menampilkan berbagai macam karakter dengan backstory yang kuat.
Pemain Series Rencana Besar
- Dwi Sasono sebagai Makarim
- Adipati Dolken sebagai Rifad
- Prisia Nasution sebagai Ayumi Pratiwi
- Chicco Kurniawan sebagai Reza Ramaditya
- Hanggini sebagai Amanda
- Arswendi Bening Swara sebagai Surya
Series Rencana Besar dapat disaksikan di Prime Video sejak tangal 5 Oktober 2023. Series ini berjumlah 6 episode dan telah dapat disaksikan semuanya.
FT for GAEKON