Diduga Bikin Konten Pakai Patwal, Raffi Ahmad auto bajir kritikan

0

Diduga Bikin Konten Pakai Patwal, Raffi Ahmad auto bajir kritikan

Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad banjir kritik dari netizen soal isu jasa patwal.

Raffi disebut menggunakan jasa Patwal dalam perjalanannya membuat konten youtube. Konten yang dimaksud itu berjudul “RAFFI BIKIN PANAS ANDRE TAULANY!!! BAWA MOBIL BARU LANGSUNG PARKIR DIDALEM GARASI PAPALOVA!!”.

Konten tersebut diunggah di kanal youtube Rans Entertainment, pada 12 Januari 2025. Dalam video terlihat, mobil yang dikendarai Raffi diduga mendapat pengawalan.

Pasalnya, dalam momen tersebut, terdengar suara strobo. Kemudian, sorot kamera pada menit delapan, sempat menunjukkan motor patwal berwarna putih kala mobil masuk di jalan yang sempit.

Netizen bertanya-tanya apa urgensi Raffi sampai dikawal. Mengingat, dia hanya menuju rumah Andre Taulany sebatas membuat konten. Apalagi, status Raffi yang menjadi Utusan Khusus Presiden memang tak bisa dihindarkan.

Meski biasanya ada figur publik yang menggunakan jasa pengawalan untuk datang ke acara-acara tertentu demi memecah kemacetan, tapi Raffi juga berstatus pejabat publik dan membuat warganet mempertanyakannya.

Nama Raffi kini menjadi trending di media sosial X sejak Minggu (19/1/2025) pagi WIB, kasus pelat RI 36 yang sempat membelitnya juga diungkit lagi.

 

 

KA For GAEKON