Jisoo Blackpink Rilis MV Flower dan Album ME

0
jisoo-blackpink_169.png (650×364)
https://www.cnnindonesia.com/hiburan/20230331112124-227-931792/me-dan-flower-akhir-penantian-debut-solo-jisoo-blackpink

Jisoo Blackpink memulai debutnya sebagai solois dengan merilis album ME pada Jum’at, 31 Maret 2023. Rilisnya album ini juga sekaligus bersamaan dengan dirilisnya video musik lagu utama album ini, yaitu Flower. Jisoo menjadi member terakhir Blackpink yang menjadi solois. Sebelumnya Jennie telah debut menjadi solois pada tahun 2018, disusul oleh Rose pada Maret 2021, dan Lisa pada September 2021.

Kisah Dibalik Flower

Jika dilihat dari video musik Flower, Jisoo ingin mengisahkan tentang bagaimana ia layaknya bunga yang mekar begitu indah karena cinta. Namun ia juga bisa pergi jika situasi berubah, layaknya bunga yang hanya meninggalkan aromanya. Kisah itu digambarkan dalam beberapa chapter. Mulai dari Chapter I (Next Day), Chapter II (Same Time), dan Chapter III (Same Place).

Album ME Merupakan Sisi Dalam Jisoo

Jisoo dalam sebuah wawancara bersama Korea Herald mengatakan jika album ME akan menampilkan sisi dalam hidupnya yang belum pernah ia tampilkan selama ini, termasuk saat menjadi member Blackpink. Dalam proses pembuatan album itu, ia bahkan menemukan dirinya yang baru. Ia juga memberikan ide-ide pribadinya bukan hanya pada musik, tetapi juga pada konsep, gaya, dan produksi video musik.

Dikutip dari Yonhap News Agency, YG Entertainment selaku agensi Jisoo mengatakan jika album ME memiliki makna ganda. Di satu sisi album ini memiliki arti diri sendiri (me dalam Bahasa Inggris) dan di sisi lain mewakili kecantikan dan keunikan Jisoo (me dalam huruf China memiliki arti cantik). Album ME terdiri dari dua lagu, yaitu Flower dan All Eyes on Me.

Alasan Flower Jadi Lagu Utama

1680059974263-1-1560134399.jpg (750×500)
https://www.kabarbuana.com/global/9068246767/baru-rilis-teaser-jisoo-blackpink-sudah-menampilkan-8-outfit-berbeda-dalam-debut-solonya-flower

Alasan Jisoo memilih Flower sebagai lagu utama dalam Album pertamanya adalah lagu itu menurutnya paling menggambarkan pribadi, vokal, dan penampilannya. Ia merasa Flower adalah lagu dansa tetapi juga lirik dan hooknya membuat ketagihan. Sebenarnya, Jisoo juga sempat mempertimbangkan lagu All Eyes on Me untuk menjadi lagu utama. Lagu All Eyes on Me juga menjadi lagu favoritnya karena menyegarkan dan menarik.

Dukungan Member Blackpink

Pada sebuah wawancara, Jisoo membeberkan bagaimana member Blackpink lainnya mendukung album solo pertamanya. Para member memberikan semangat dan kekuatan untuknya dalam menyelesaikan album ME. Mereka melihat proses produksi dan memberikan pendapat di tengah jadwal pribadi yang padat. Melihat reaksi positif dari para membernya, Jisoo pun semakin semangat dan percaya diri. Bahkan Rose yang saat itu sedang berada di Los Angeles juga datang saat ia sedang syuting video musik.

 

Yuk dengerin lagu terbaru Jisoo Blackpink yang berjudul Flower dan Eyes on Me di platform streaming ya Gaekoners. Bagi yang udah dengerin, yuk share pendapat kalian di kolom komentar. Jangan lupa juga lihat video musiknya di channel youtube Blackpink.

 

FT for GAEKON